Selamat
sore, pengunjung yang terhormat. Kali ini kami ingin berbagi
pengalaman kegiatan kami mengenai pelatihan PPGD di pondok pesantren
Gontor Putri 1, desa Sambirejo, Kec. Mantingan.
|
Presentasi dinkes |
Minggu
lalu pada tanggal 18 Januari 2015, pondok pesantren Gontor Putri
mengadakan perkemahan untuk para santriwatinya, dengan mengundang Dinas
Kesehatan Ngawi sebagai pemberi materi. Dinas kesehatan yang di wakili
ibu Ikhlas dan rekan memberikan presentasi tentang kesehatan reproduksi
remaja dan anemia pada remaja. Selain materi kesehatan reproduksi dan
anemia pada remaja, untuk memberikan pengetahuan dasar kegawatdaruratan,
dinas kesehatan menunjuk puskesmas mantingan sebagai pelatih PPGD para
santriwati.
|
petugas memberikan pelatihan PPGD |
Sebanyak
13 petugas dari puskesmas mantingan ditunjuk untuk memberikan pelatihan
PPGD. Kegiatan ini berkaitan dengan Saka Bhakti Husada yang sudah
termasuk dalam program UKM puskesmas. Petugas yang telah ditunjuk
menjelaskan dan mempraktikan prosedur pertolongan pertama untuk korban
kegawatdaruratan dengan baik dan jelas. Para santriwati yang terdiri
dari 130 santriwati sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti
pelatihan baik ketika penjelasan materi maupun ketika praktik lapangan.
Antusiasme
yang tinggi ditunjukkan para santriwati ketika mengajukan
pertanyaan-pertanyaan kepada para petugas puskesmas dan perwakilan dari
Dinas kesehatan Ngawi.
Kegiatan yang di mulai pukul 15.00 – 17.00 WIB
ini berlangsung dengan lancar dan sukses. Hujan yang sempat turun tidak
mengurangi semangat para petugas dalam memberikan pelatihan PPGD.
Semoga apa yang telah kami sampaikan dapat bermanfaat untuk para santriwati kedepannya.
|
Antusiasme Santriwati Gontor Putri latihan PPGD |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar