.

HOME

29 Feb 2016

SOSIALISASI PIN POLIO

Selamat malam pembaca setia, jumpa lagi dengan kami. pada Bulan Februari ini UPTD Puskesmas Mantingan telah mengadakan kegiatan “Sosialisasi PIN Polio”. Sebelumnya apa itu PIN Polio? dan apa tujuannya? Berikut kami bahas secara singkat.

Pertama “Apa itu PIN Polio?” PIN (Pekan Imunisasi Nasional) Polio adalah pemberian imunisasi tambahan polio kepada kelompok sasaran imunisasi yaitu anak usia 0 – 60 bulan untuk mendapatkan imunisasi polio tanpa memandang status imunisasi yang dilakukan berdasarkan hasil evaluasi program dan kajian epidemiologi.

Kedua ”Apa tujuannya?”
  • Mengurangi risiko penularan terhadap terhadap importasi virus polio tipe 2 dan CVDPV type 2
  • Memastikan tingkat imunitas terhadap polio khususnya P2 di populasi (herd immunity) cukup tinggi dengan cakupan lebih dari 95%
  • Memberikan perlindungan secara optimal dan merata pada kelompok umur 0-59 bulan terhadap kemungkinan munculnya kasus polio yang disebabkan oleh virus polio sabin.
Itulah gambaran secara singkat tentang pengertian dan tujuan dari PIN Polio. Selanjutnya, kembali ke kegiatan yang telah kami laksanakan, yaitu Sosialisasi PIN POLIO di Aula Kecamatan Mantingan Kabupaten Ngawi. Acara sosialisasi PIN Polio dilaksanakan pada tanggal 11 Februari 2016 dengan narasumber Ka UPTD Puskesmas Mantingan dr. Muh El Riza. Acara dimulai dari Pukul 10.00 WIB – selesai. 

Kegiatan sosialisasi ini turut dihadiri oleh tokoh masyarakat diantaranya Bapak dan Ibu Camat Kecamatan Mantingan, Bapak dan Ibu Lurah desa Mantingan, Sambirejo, Pengkol dan Jatimulyo, Kapolsek Mantingan, Ka Dinas Pendidikan, Ka KUA, Kader Desa, Bidan Desa serta Ka Puskesmas Mantingan dengan total tamu undangan adalah 25 orang. Dalam sosialisasi ini dr. Muh El Riza memberikan presentasi tentang akan diadakannya PIN Polio untuk kecamatan Mantingan pada tanggal 8-15 Maret 2016 ini. PIN Polio akan dilaksanakan di seluruh posyandu di wilayah kerja UPTD Puskesmas Mantingan.

Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini para tokoh masyarakat dapat membantu dalam mensukseskan PIN Polio 2016, sehingga seluruh sasaran imunisasi mendapatkan imunisasi Polio. Para Tamu undangan yang telah mendapat sosialisasi memberikan apresiasi dan mendukung suksesnya kegiatan Nasional ini, terbukti dengan para tamu undangan antusias serta kooperatif terhadap acara sosialisasi yang telah dilaksanakan.

4 Feb 2016

SBH : Pelatihan PPGD di Pondok Pesantren Gontor Putri 1



Selamat sore, pengunjung yang terhormat. Kali ini kami ingin berbagi pengalaman kegiatan kami mengenai pelatihan PPGD di pondok pesantren Gontor Putri 1, desa Sambirejo, Kec. Mantingan.
Presentasi dinkes
Minggu lalu pada tanggal 18 Januari 2015, pondok pesantren Gontor Putri mengadakan perkemahan untuk para santriwatinya, dengan mengundang Dinas Kesehatan Ngawi sebagai pemberi materi. Dinas kesehatan yang di wakili ibu Ikhlas dan rekan memberikan presentasi tentang kesehatan reproduksi remaja dan anemia pada remaja. Selain materi kesehatan reproduksi dan anemia pada remaja, untuk memberikan pengetahuan dasar kegawatdaruratan, dinas kesehatan menunjuk puskesmas mantingan sebagai pelatih PPGD para santriwati.



petugas memberikan pelatihan PPGD
Sebanyak 13 petugas dari puskesmas mantingan ditunjuk untuk memberikan pelatihan PPGD. Kegiatan ini berkaitan dengan Saka Bhakti Husada yang sudah termasuk dalam program UKM puskesmas. Petugas yang telah ditunjuk menjelaskan dan mempraktikan prosedur pertolongan pertama untuk korban kegawatdaruratan dengan baik dan jelas. Para santriwati yang terdiri dari 130 santriwati sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti pelatihan baik ketika penjelasan materi maupun ketika praktik lapangan.

Antusiasme yang tinggi ditunjukkan para santriwati ketika mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada para petugas puskesmas dan perwakilan dari Dinas kesehatan Ngawi.

Kegiatan yang di mulai pukul 15.00 – 17.00 WIB ini berlangsung dengan lancar dan sukses. Hujan yang sempat turun tidak mengurangi semangat para petugas dalam memberikan pelatihan PPGD.



Semoga apa yang telah kami sampaikan dapat bermanfaat untuk para santriwati kedepannya. 

Antusiasme Santriwati Gontor Putri latihan PPGD